Betapa banyak hikmah
Betapa banyak rahasia
Betapa banyak makna
Betapa banyak lentera
Engkau mengajari kami
Engkau mendidik kami
Engkau memberi kami
Engkau mencintai kami
Apa yang bisa kami lakukan
Apa yang bisa kami perbuat
Apa yang bisa kami berikan
Apa yang bisa kami tunjukkan
Wahai penerangan kegelapan
Hanya segelintir solawat yang kami ucapkan
Untuk memujimu wahai sayyid
Walau tangan kami tak tersentuh olehmu
Kami tetap merindukanmu
Kami mengharapkan Syafa'at mu
Kami ingin berjumpa denganmu
Terimakasih penerangku

No comments:
Post a Comment